Selasa, 05 November 2019

RADANG TENGGOROKAN (FARINGITIS)


RADANG TENGGOROKAN (FARINGITIS)

*Sudah tahukan anda tentang radang tenggorokan (faringitis)?*

SEMANGAT PAGI KAWAN KAWAN

Berbagi lagi ya kali ini saya berbagi tentang Radang tenggorokan atau faringitis sudah paham kan jika sudah hentikan saja bacanya! 😁

Ø  Radang tenggorokan adalah sakit tenggorokan yang disebabkan oleh radang bagian belakang tenggorokan, atau yang dalam dunia medis disebut dengan faring. Masyarakat Indonesia sering menyebutnya dengan sebutan panas dalam.

Ø  Radang tenggorokan akan membuat Anda merasa tidak nyaman karena tenggorokan akan terasa sakit atau panas, sehingga membuat Anda kesulitan untuk makan.

Ø  Sakit tenggorokan adalah gejala umum dari beberapa penyakit yang berbeda atau terjadi karena penyakit lain, seperti flu, demam, dan mononukleosis (demam kelenjar). biasanya radang akan mereda tanpa obat radang tenggorokan dalam waktu kurang dari seminggu.

Ø  Tanpa memandang usia dan jenis kelamin. Siapapun bisa mengalami radang tenggorokan baik anak-anak, orang dewasa, atau orang lanjut usia. Namun anak-anak berusia antara 5 sampai 15 tahun cenderung paling sering terkena sakit tenggorokan.

Ø  Pada orang dewasa, 10% sakit tenggorokan yang mereka alami disebabkan oleh infeksi bakteri streptococcus. Anda dapat mengatasi radang tenggorokan ini.

Ø  Apa saja ciri-ciri dan gejala radang tenggorokan (faringitis)?
Jika Anda mengalami radang tenggorokan, biasanya Anda akan mengalami rasa tidak nyaman dalam tenggorokan.

Gejala lain yang muncul biasanya tergantung pada penyebabnya, gejala umum yang muncul pada radang tenggorokan adalah:
§  Sakit tenggorokan
§  Demam
§  Sakit kepala
§  Nyeri sendi dan nyeri otot
§  Ruam kulit
§  Membengkaknya kelenjar getah bening di leher

Karena gejala radang tenggorokan bergantung pada penyebabnya, maka gejala sakit tenggorokan yang Anda rasakan bisa bervariasi.
§  Gejala sakit tenggorokan yang disebabkan oleh demam adalah:
§  Bersin
§  Batuk
§  Demam dengan suhu 38 derajat Celsius
§  Sakit kepala ringan

Ø  Sedangkan gejala sakit tenggorokan yang disebabkan oleh flu adalah:
Kelelahan
Pegal-pegal
Panas dingin
Demam dengan suhu lebih dari 38 derajat Celsius

Ø  Sedangkan gejala sakit tenggorokan yang disebabkan oleh mononukleosis atau demam kelenjar adalah:
§  Pembesaran kelenjar getah bening di leher dan ketiak
§  Amandel membengkak
§  Sakit kepala
§  Kehilangan selera makan
§  Pembengkakan limpa
§  Peradangan hati

Nah Jika Anda merasa bahwa gejala radang tenggorokan yang Anda rasakan telah mengganggu aktivitas harian Anda, bisa melakukan ini untuk lencegasan mengobati sakit tenggorokan adalah :
1.    Konsumsi minuman hangat dan makanan yang lunak
2.    Hindari merokok atau menghirup asap rokok
3.    Berkumurlah dengan air garam atau obat kumur antiseptik
4.    Perbanyak konsumsi air minum
5.    Pasien dewasa dapat mengisap es batu atau permen pelega tenggorokan
6.    Hindari minuman yang terlalu panas atau terlalu dingin karena dapat menyebabkan iritasi
7.    Istirahat yang cukup, termasuk membatasi berbicara untuk sementara
8.    Ciptakan udara yang nyaman agar tidak terlalu kering dan memicu iritasi pada tenggorokan
9.    Isap permen pelega tenggorokan atau permen biasa untuk meningkatkan produksi air liur pencegah tenggorokan kering
10. Hindari zat pemicu iritasi, seperti asap rokok

Nah jika jika anda mau terapi dengan herbal alami bisa minum
§  Herbathus 3x1 kapsul sbm
§  Sunpro 3x5 tetes taruh air hangat kuku 200 ml sbm
§  Hindari gorengan sama yg berlemak dan untuk minumman

Sama terapi meditasi bisa Untuk mempercepat proses penyembuhan selain minum herbal dengan melakukan doa pasrah dan syukur.

Dengan posisi boleh berbaring, duduk sila, duduk sinden boleh juga gerakanya bebas nha pada saat ambil nafas panjang rasakan dan nikmatin Lalu ketika mengeluarkan nafas pelan-pelan sambil memgucapkan
doa Ini
"ya alloh terimakasih engkau berikan kami kesehatan"

Usahakan di suasana yg hening dan tenang

Ucapkan doanya dan gerakanya dilakukan minimal 30 menit sebelum tidur sama malam hari setelah bangun yg bagus jam 2 sampai jam 4 pagi jika islam saran saya tahajud dulu selesai baru lakukan terapi meditasi ini

Perbanyak air putih hangat

Setiap hari usahakan 2 liter terpenuhi

Sama pagi setelah bangun tidur minum air putih hangat 3 gelas sebelum jam 8 pagi.

Semoga lekas sembuh aamiin 👍👍🙏


Tidak ada komentar:

Posting Komentar